
Inet

Mengatasi Menghilangkan Bekas Keloid Pada Tubuh
Mengatasi Menghilangkan Bekas Keloid Pada Tubuh

Mengatasi Menghilangkan Bekas Keloid Ini Banyak Macam Dan Cara Yang Bisa Di Lakukan Agar Keloid Hilang Dan Membuat Percaya Diri. Keloid adalah jaringan parut yang tumbuh secara berlebihan di area luka atau cedera kulit. Berbeda dengan bekas luka biasa yang datar dan menyusut seiring waktu. Namun keloid tumbuh melampaui batas luka dan bisa terus membesar. Mereka seringkali keras, menonjol, berwarna merah muda, ungu, atau coklat, tergantung warna kulit individu. Adanya bekas luka yang menojol ini kerap membuat orang penderitanya tidak percaya diri. Apa lagi bekas luka ini berada di tempat tubuh yang terbuka.
Keloid berbeda dengan bekas luka biasa. Bekas luka keloid tumbuh melampaui batas luka dan bisa terus membesar. Serta tidak dapat mengecil seiring waktu. Sedangkan bekas luka biasa atau hipertrofik tetap di dalam batas luka dan tidak melebar. Dan bekas luka biasa bisa menyusut secara bertahap seiring waktu. Biasanya orang yang bisa terkena keloid memiliki struktur jaringan kulit yang sedikit berbeda. Biasanya keloid terjadi akibat pertumbuhan kolagen berlebih saat proses penyembuhan luka. Penyebab umum keloid seperti terkena luka akibat trauma fisik atau luka gores, gigitan serangga, luka bakar. Kemudian bekas operasi atau jahitan, bekas suntikan atau vaksin, tato atau tindik, dan jerawat yang parah.
Hal ini dapat terjadi pada permukaan kulit seseorang yang memiliki penumpukan pertumbuhan kolagen. Ciri – ciri dari keloid biasanya memiliki bentuk yang tidak beraturan dengan tepi yang tidak rata. Dan lebih besar dari luka asli dan bisa terus membesar. Gejala yang timbul pada penderita keloid adalah gatal dan nyeri terutama saat tumbuh. Serta rasa tegang atau tidak nyaman pada are kulit yang terluka. Untuk tekstur dari keloid biasanya berbentuk tonjolan dan kenyal atau pun ada yang keras. Warna dari keloid juga meliputi warna kulit seseorang yang mengalami luka.
Mengatasi Menghilangkan Keloid Pada Tubuh
Yang kita tahu bahwa keloid sangat mengganggu penampilan. Karena bekas luka yang menonjol sangat merusak penampilan apa lagi bekas luka ada di area terbuka. Seperti wajah, tangan dan kaki. Ada cara untuk Mengatasi Menghilangkan Keloid Pada Tubuh. Tidak ada metode yang sepenuhnya menghilangkan keloid dan menghentikan pertumbuhannya. Tetapi ada beberapa pilihan perawatan efektif untuk mengecilkan dan meratakan keloid.
- Suntikan kortikosteroid
Suntikan kortikosteroid bisa di dapat dari dokter. Cara kerja suntikan ini yaitu mengurangi peradangan dan meratakan keloid. Penyembuhan dari suntikan harus di lakukan rutin setiap 3-4 minggu. Dari suntikan ini dapat mengecilkan keloid hingga 50-80%. Namun bekasnya tidak bisa hilang dengan sempurna. Efek samping dari suntikan kortikosteroid yaitu penipisan kulit atau perubahan warna di area suntikan.
2. Laser terapi
Penghilangan keloid dapat di lakukan dengan cara laser terapi. Cara kerja dari laser terapi yaitu menggunakan sinar laser untuk meratakan dan mengurangi warna kemerahan pada keloid. Frekuensi penyembuhan dengan laser memerlukan beberapa sesi. Dari terapi laser ini dapat meratakan dan memudarkan warna, tapi tidak sepenuhnya menghilangkan.
3. Dengan operasi pengangkatan keloid
Penghilangan keloid dapat terjadi dengan pengangkatan keloid. Cara kerja dari keloid menghilangkan keloid dengan pembedahan. Namun dengan operasi memiliki risiko keloid dapat tumbuh kembali lebih besar. Karena dengan operasi pasti akan membuat luka baru lagi. Biasanya di kombinasikan dengan suntikan kortikosteroid atau terapi radiasi untuk mencegah kekambuhan.
4. Terapi radiasi
Penghilangan keloid juga bisa di lakukan dengan terapi radiasi. Dengan cara kerjanya sinar radiasi dosis rendah di sorot ke keloid. Ini di lakukan untuk menghambat pertumbuhan keloid. Terapi radiasi dapat mengurangi risiko kekambuhan setelah operasi. Ini dapat di lakukan secara rutin agar mendapatkan hasil yang lebih optimal.
5. Mengatasi Menghilangkan Keloid Dapat Di Lakukan Dengan Cara Cryotherapy
Selanjutnya Mengatasi Menghilangkan Keloid Dapat Dengan Di Lakukan Dengan Cara Cryotherapy. Cara kerja cryotherapy dengan membekukan keloid dengan nitrogen cair. Cara ini mampu mengecilkan keloid, terutama yang kecil dan baru. Efek samping dari cryotherapy yaitu dapat merubah warna kulit. Karena keloid yang di hilangkan menjadi ada tanda tersendiri.
6. Gel atau plester silikon
Untuk menghilangkan keloid dapat juga dengan gel atau plester silikon. Cara kerjanya dengan memberikan tekanan pada keloid untuk mengurangi ukuran dan meratakan. Cara pakainya dengan cara di pakai secara rutin selama beberapa jam setiap hari. Lakukan dengan waktu minimal 2-3 bulan. Cara ini efektif untuk keloid kecil dan baru.
7. Menggunakan krim kortikosteroid
Untuk menghilangkan keloid juga dapat menggunakan krim kortikosteroid. Cara kerja krim kortikosteroid untuk menghilangkan keloid yaitu dapat mengurangi peradangan dan gatal. Menggunakan dengan cara krim ini dengan di oleskan pada keloid sesuai resep dokter. Cara ini dapat meredakan gejala, tapi tidak menghilangkan keloid. Biasanya di gunakan pada keloid yang terasa sangat gatal. Karena keloid baru menimbulkan rasa gatal yang luar biasa.
8. Jika di butuhkan lakukanlah perawatan tambahan
Jika Anda ingin menghilangkan keloid dengan cepat bisa lakukan perawatan tambahan ke dokter. Dengan menyuntikkan interferon dan fluorouracil. Ini di suntikkan untuk mengurangi ukuran keloid. Dan bisa juga menggunakan imiquimod cream. Krim ini bekerja untuk mencegah kekambuhan setelah operasi. Namun ini di lakukan hanya dengan saran dari dokter. Jangan lakukan jika belum di sarankan oleh dokter.
Tips di atas dapat di lakukan bagi orang yang ingin menghilangkan keloid yang membandel. Keloid sangat mengganggu pandangan pada tubuh. Karena dapat mengganggu penunjang penampilan. Kalau bisa bagi penderita kulit yang gampang keloid sebaiknya jaga diri untuk tidak terluka. Karena hanya gorengan kecil saja dapat menimbulkan keloid yang membesar. Atau penanganan pertama jika terluka berikat alkohol atau cuci dengan air mengalir. Ini mampu mengurangi keloid yang akan tumbuh.
Pengobatan Alami Dan Cara Pencegahan Keloid
Selanjutnya akan di beri tips Pengobatan Alami Dan Cara Pencegahan Keloid. Pengobatan alami pertama dapat menggunakan minyak bawang putih atau bawang merah. Karena minyak ini mengandung senyawa anti-inflamasi, bisa membantu menyamarkan keloid. Bisa juga dengan minyak kelapa atau vitamin E. Minyak kelapa dan vitamin E mampu melembabkan kulit dan mengurangi gatal. Madu juga mampu mengobati keloid dengan alami. Karena madu mengandung sifat anti-inflamasi dan bisa membantu menghaluskan keloid.
Namun harus di ingat pengobatan alami ini terbatas dan tidak dapat menghilangkan keloid sepenuhnya. Tetapi membantu mengurangi gatal dan ketidaknyamanan. Untuk pecengahan keloid dapat di lakukan dengan berbagai cara. Hindari cedera kulit jika memiliki riwayat keloid, termasuk tindik, tato, dan operasi yang tidak perlu. Gunakan plester silikon pada luka yang baru sembuh untuk mencegah keloid. Kemudian hindari paparan sinar matahari berlebih pada bekas luka untuk mencegah perubahan warna. Jika di butuhkan konsultasi ke dokter sebelum melakukan operasi kulit jika memiliki riwayat keloid. Bagi penderita keloid ini bisa menjadi cara Mengatasi Menghilangkan.