Apa Saja Buah Terbaik Yang Dapat Memperlancar BAB

Apa Saja Buah Terbaik Yang Dapat Memperlancar BAB

Apa Saja Buah Terbaik Yang Dapat Di Konsumsi Dengan Tujuan Untuk Memperlancar BAB Dan Menghilangkan Rasa Sembelit? Sembelit atau konstipasi terjadi ketika pergerakan usus menjadi lambat, sehingga tinja menjadi keras dan sulit di keluarkan. Salah satu cara alami untuk mengatasinya adalah dengan mengonsumsi buah-buahan yang kaya serat, air, dan senyawa alami yang membantu melancarkan pencernaan. Seseorang yang mengalami sembelit sangat mengganggu aktivitas yang sedang di lakukan. Banyak penyebab dari sembelit itu mengapa bisa terjadi. Umumnya, seseorang di anggap mengalami sembelit jika buang air besar kurang dari tiga kali dalam seminggu, atau jika tinja yang keluar keras dan sulit di keluarkan.

Gejala sembelit bervariasi, tetapi beberapa tanda umum yang sering di alami seperti frekuensi BAB kurang dari tiga kali per minggu. Yang mana normalnya setiap orang untuk BAB minimal satu kali dalam satu hari. Kemudian tinja keras, kering, dan sulit di keluarkan. Ini menyebabkan rasa sakit di bagian anus.  Kemudian Anda merasa tidak tuntas setelah BAB. Selanjutnya perut terasa penuh, kembung, atau tidak nyaman. Hal ini juga salah satu tanda seseorang mengalami sembelit.  Harus mengejan lebih keras saat BAB. Terkadang jika sudah mengejan tinja juga susah untuk di keluarkan. Ini salah satu ciri – ciri dari sembelit. Kemudian terasa nyeri di perut atau anus saat BAB. Dan kadang – kadang keluar darah akibat feses yang keras. Ini sudah di kategorikan sembelit yang cukup parah karena dapat melukai bagian anus karena tinja terlalu keras.

Jika sembelit berlangsung lebih dari tiga minggu atau di sertai gejala serius seperti penurunan berat badan yang tidak di ketahui penyebabnya. Dan terpadat darah dalam tinja, atau nyeri hebat, segera konsultasikan dengan dokter. Bisa jadi terjadi infeksi di saluran pencernaan jika sembelit sudah terjadi berhari – hari.

Apa Saja Buah Yang Dapat Menghilangkan Sembelit

Untuk mengatasi sembelit banyak cara dapat di lakukan. Namun, sembelit yang bisa di atasi juga sembelit yang masih di kategorikan ringan. Biasanya memakan buah – buahan dapat membantu menghilangkan rasa sembelit. Berikut Apa Saja Buah Yang Dapat Menghilangkan Sembelit.

  1. Pepaya

Kandungan utama pada buah papaya yaitu enzim papain, serat, dan air
Manfaat dari pepaya mengandung enzim papain yang membantu memecah protein dan melancarkan pencernaan. Kandungan seratnya yang tinggi membantu meningkatkan volume tinja dan memperlancar pergerakan usus. Kemudian papaya mengandung banyak air yang membantu melembutkan tinja. Cara mengonsumsi buah pepaya bisa di makan langsung atau di jadikan jus tanpa tambahan gula.

  1. Pisang

Kandungan utama dari buah pisang yaitu serat, kalium, dan prebiotik. Manfaat dari buah pisang yang mengandung serat larut yang membantu menyerap air ke dalam tinja, membuatnya lebih lunak dan mudah di keluarkan. Kemudian mengandung prebiotik yang mendukung pertumbuhan bakteri baik di usus. Dan kandungan kalium pada pisang membantu menjaga keseimbangan elektrolit yang penting untuk fungsi otot usus. Akan tetapi hindari konsumsi pisang mentah karena justru mengandung tanin yang dapat memperparah sembelit.

  1. Buah pir

Kandungan utama dari buah pir yaitu serat, fruktosa, dan sorbitol Manfaat dari kandungan dalam buah pir ini dapat membantu mengatasi sembelit. Dengan tinggi serat sekitar 5,5 gram per buah ukuran sedang. Mengandung fruktosa dan sorbitol yang bertindak sebagai pencahar alami dengan menarik air ke dalam usus besar. Serta sorbitol juga membantu merangsang gerakan usus. Cara konsumsi buah pir bisa di makan langsung dengan kulitnya untuk mendapatkan serat maksimal.

  1. Apel

Kandungan utama dari buah apel yaitu pektin atau serat larut, air, dan antioksidan
Manfaat dari pektin dalam apel berfungsi sebagai prebiotik yang membantu menyehatkan bakteri usus dan memperlancar pencernaan. Seratnya meningkatkan volume tinja dan membantu pergerakan usus. Dan apel juga kaya akan air sehingga membantu melembutkan tinja. Untuk cara konsumsinya bisa di makan langsung dengan kulitnya atau di jadikan jus tanpa di saring.

  1. Buah Naga Dan Apa Saja Buah Lain Yang Menghilangkan Sembelit

Buah Naga Dan Apa Saja Buah Lain Yang Menghilangkan Sembelit. Kandungan utama pada buah naga yaitu serat, air, dan prebiotic. Manfaat dari kandungan buah naga sangat membantu seseorang mengatasi sembelit. Dengan mengandung serat yang cukup tinggi untuk memperlancar BAB. Serta kaya akan air yang membantu melembutkan tinja. Dan naga yang mengandung prebiotik yang mendukung pertumbuhan bakteri baik dalam usus. Cara konsumsinya bisa di makan langsung atau di buat jus.

  1. Kiwi

Kandungan utama pada buah kiwi yaitu serat, enzim actinidin, dan vitamin C. Kiwi mengandung enzim actinidin yang membantu memecah protein dan meningkatkan pergerakan usus. Seratnya cukup tinggi untuk membantu melunakkan tinja. Kiwi yang juga mengandung vitamin C yang berperan dalam kesehatan sistem pencernaan. Vitamin C juga baik bagi kekebalan sistem imun tubuh. Untuk cara mengonsumsinya kiwi bisa di makan langsung atau di campurkan dalam smoothie.

  1. Plum dan prune

Kandungan utama pada plum yaitu serat, sorbitol, dan senyawa fenolik. Prune mengandung sorbitol yang bertindak sebagai pencahar alami. Serat yang tinggi membantu menambah volume tinja dan merangsang pergerakan usus. Senyawa fenolik membantu merangsang enzim pencernaan. Cara konsumsi buah ini bisa di makan langsung atau di rendam dalam air sebelum di konsumsi untuk mendapatkan manfaat maksimal.

  1. Jeruk

Kandungan utama pada buah jeruk yaitu serat, vitamin C, dan flavonoid. Manfaat dari kandungan jeruk ini yaitu tinggi serat larut yang meningkatkan volume tinja. Jeruk mengandung flavonoid yang merangsang pergerakan usus. Vitamin C yang tinggi membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan. Buah jeruk bisa di makan langsung atau di jadikan jus tanpa gula tambahan.

  1. Alpukat

Kandungan utama pada buah Alpukatadalah serat, lemak sehat, dan magnesium. Dengan mengandung serat tinggi yang membantu melancarkan buang air besar. Lemak sehat pada alpukat membantu melumasi saluran pencernaan. Serta magnesium berperan dalam mengendurkan otot usus dan meningkatkan pergerakan usus. Alpukat bisa di makan langsung, di buat smoothie, atau di jadikan campuran dalam salad.

  1. Mangga

Kandungan utama pada manga yaitu serat, enzim amilase, dan air. Karena mengandung enzim amilase yang membantu memecah karbohidrat dan memperlancar pencernaan. Tinggi akan serat yang membantu meningkatkan pergerakan usus. Kandungan airnya cukup tinggi, membantu melembutkan tinja. Ini dapat mengatasi sembelit.  Mangga bisa di makan langsung atau di jadikan jus.

Daftar dari buah di atas sangat membantu seseorang mengatasi sembelit. Kandungan yang baik tersebut sangat baik juga bagi pencernaan. Maka dari itu sebaiknya konsumsilah dengan rutin untuk menghindari masalah dari pencernaan. Karena jika pencernaan bermasalah maka semua anggota tubuh mengalami gangguan juga. Maka dari itu sebaiknya lihatlah dari daftar ini untuk mengatasi sembelit dan Apa Saja Buah.